STRATEGI PENINGKATAN MUTU PENDIDIKAN ISLAM MELALUI PENERAPAN KEBIJAKAN 8 STANDAR NASIONAL PENDIDIKAN DI MADRASAH

Risal Qori Amarullah, Raden Muhamad Yasin Fadillah, Bambang Qomaruzzaman

Abstract


Penelitian ini membahas peran penting Pendidikan Islam dala membentuk karakter, kepribadian, dan pengetahuan dalam masyarakat, dengan fokus pada implementasi kebijakan 8 Standar Nasional Pendidikan di madrasah. Penerapan kebijakan ini dihadapkan pada sejumlah tantangan, seperti keterbatasan sumber daya, kesesuaian kurikulum dengan nilai-nilai keagamaan, pengembangan tenaga pendidik, evaluasi mutu pendidikan yang kompleks, dan adaptasi kebijakan nasional dengan kebutuhan lokal madrasah. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi solusi konkret untuk meningkatkan mutu pendidikan Islam di madrasah dengan mengatasi tantangan tersebut. Dalam pemahaman terhadap kendala dan peluang dalam penerapan SNP di madrasah, penelitian ini menyoroti strategi yang bisa diterapkan. Strategi tersebut termasuk kolaborasi dan kemitraan, pengembangan sumber daya manusia, pemanfaatan teknologi, penggalangan dukungan masyarakat, dan pengelolaan sumber daya dengan efisien. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif dengan pendekatan library research. Data diperoleh dari sumber-sumber seperti buku, jurnal, dan artikel, kemudian dianalisis menggunakan analisis isi. Penerapan SNP di madrasah membutuhkan upaya kolaboratif dari berbagai pihak, dengan integrasi nilai-nilai keagamaan menjadi kunci dalam memastikan keberhasilan implementasi. Temuan penelitian ini memberikan pemahaman tentang bagaimana madrasah dapat mengatasi tantangan dan memanfaatkan peluang untuk meningkatkan mutu pendidikan Islam melalui kebijakan nasional.


Keywords


Kebijakan; Madrasah; Pendidikan Islam

Full Text:

PDF

References


Adiyono, A. J. (2023). Perubahan Pengembangan Kurikulum Pendidikan Agama Islam Di Madrasah Aliyah Negeri Insan Cendikia Paser. IQRO: Journal of Islamic Education, 33-60.

Apiyani, A. e. (2022). Implementasi Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan (PKB) Guru Madrasah Dalam Meningkatkan Keprofesian. JIIP-Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan, 499-504.

Dariyo, A. a. (2023). KEBIJAKAN PEMERINTAH REPUBLIK INDONESIA DALAM MEMBERIKAN LAYANAN PENDIDIKAN YANG PRIMA BERSKALA NASIONAL. Ar-Rihlah-Jurnal Inovasi Pengembangan Pendidikan Islam, 137-145.

Darussalam, D. (2020). Urgensi Pengawasan Sekolah dalam Meningkatkan Kinerja Guru Pendidikan Agama Islam di SMPN Serbajadi Aceh Timur. AL-QIRAAH , 24-48.

Darwiyono, P. a. (2023). ANALISIS TIGA PILAR MANAJEMEN BERBASIS MADRASAH DALAM RANGKA PENINGKATAN MUTU PENDIDIKAN STUDI DI MADRASAH ALIYAH SE-SURAKARTA. Islamic Management: Jurnal Manajemen Pendidikan Islam.

Febrianti, I. e. (2023). Pengaruh Penggunaan Teknologi Informasi Dalam Manajemen Perencanaan Pendidikan Untuk Meningkatkan Efisiensi Pendidikan. Academy of Education Journal, 506-522.

Khamalah, N. (2017). Penguatan pendidikan karakter di madrasaH. Jurnal kependidikan , 200-215.

Maqnun, H. J. (2019). Manajemen Optimalisasi Penggunaan Sarana dan Prasarana di SMP Negeri 1 Jatilawang Kabupaten Banyumas. IAIN Purwokerto.

Muammarulloh, A. G. (2023). Analisis SWOT Implementasi Website Rapor Digital Madrasah Dalam Dalam Meningkatkan Kualitas Lembaga Di MA MINAT Kesugihan. JISIP (Jurnal Ilmu Sosial Dan Pendidikan), 2451-2461.

Mulyasa, H. E. (2022). Manajemen dan Kepemimpinan Kepala Sekolah. Bumi Aksara.

Nasir, M. e. (2023). Strategi Pemberdayaan Sekolah sebagai Upaya Peningkatan Manajemen Pendidikan. Journal of International Multidisciplinary Research, 799-816.

Rafsanjani, A. e. (2024). Pendekatan Sistem dalam Meningkatkan Pendidikan untuk Membangun Mutu Kualitas Pendidikan di SMP Swasta Pahlawan Nasional. Jurnal Bintang Pendidikan Indonesia, 168-181.

Saihu, M. (2020). Manajemen Berbasis Sekolah, Madrasah, dan Pesantren. Yapin An-Namiyah.

Santi, S. U. (2023). Peran Guru PAI Dalam Membentuk Karakter Peserta Didik Di Sekolah. Jurnal Pendidikan Tambusai, 16078-16084.

Sulistiyanto, E. a. (2023). PARADIGMA BARU KEBIJAKAN STANDAR NASIONAL PENDIDIKAN SEBAGAI UPAYA PENINGKATAN MUTU PENDIDIKAN INDONESIA. Kelola: Journal of Islamic Education Management, 263-286.

Ulum, M. (2020). Kebijakan standar nasional pendidikan. Syaikhuna: Jurnal Pendidikan Dan Pranata Islam, 105-116.




DOI: https://doi.org/10.34001/tarbawi.v20i2.6125

Article Metrics

Abstract view : 70 times
PDF - 41 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License
Tarbawi : Jurnal Pendidikan Islam is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.

View Tarbawi Stats

INDEX BY: