Analisis Pengaruh Struktur Kepemilikan, Kinerja Keuangan dan Corporate Social Responsibility terhadap Nilai Perusahaan

Lia Sari Wahyuni, Anna Widiastuti

Abstract


Nilai  perusahaan  merupakan harga yang dibayar oleh investor apabila perusahaan tersebut dijual. Dimana nilai perusahaan yang baik akan memberikan kemakmuran dan kesejahteraan pada pemegang saham secara maksimum dan semakin tinggi nilai  saham maka semakin tinggi kekayaan pemilik. Nilai perusahaan harus ditingkatkan yang akan mencerminkan kinerja perusahaan (Kepemilikian, Kinerja Kueangan dan Coorporate Social Responsibility) yang dapat mempengaruhi pendapat investor terhadap nilai perusahaan. Jika nilai pasar aset perusahaan besar maka investor akan berkorban untuk berinvestasi pada perusahaan tersebut. Penelitian ini didesain untuk menganalisis struktur kepemilikan, kinerja keuangan dan corporate social responsibility terhadap nilai perusahaan. Penelitian ini dilakukan pada perusahaan manufaktur di bidang Industri yang terdaftar pada Bursa Efek Indonesia (BEI) pada tahun 2013-2015 dengan jumlah perusahaan sebanyak 143. Pengumpulan data dilakukan melalui dokumentasi yang didapatkan dari data sekunder yang terdapat di BEI. Dengan teknik pengmabilan sample yang digunakan adalah purposive sampling. Data tersebut dianalisis menggunakan model analisis statistik deskriptif dengan memlalui uji asumsi klasik dan uji hipotesis. Hasilnya seluruh variabel memiliki pengaruh positif terhadap nilai perusahaan. Penelitian ini merekomendasiakan kepada manajer perusahaan agar pengungkapan CSR perusahaan diperbarui sesuai dengan kondisi yang ada dalam masyarakat.

Keywords


nilai perusahaan; investor; masyarakat

Article Metrics

Abstract view : 117 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2021 Jurnal Rekognisi Manajemen

View My Stats