PENINGKATAN DAYA SAING USAHA MIKRO DAN KECIL BERBASIS ANALISIS SWOT

Ali Imron, Destina Paningrum, M. Yunies Edward

Abstract


Perkembangan UMK memberikan kontribusi pada pengembangan perekonomian suatu daerah  dan pemberdayaan masyarakat. UD. Kerupuk Alamai adalah sebuah UMK yang ada di desa Ngabul Kecamatan Tahunan merupakan usaha yang bersifat Home Industry yang bergerak dibidang makanan tradisional yaitu kerupuk ikan yang sudah berjalan dari tahun1986. Salah satu faktor untuk menentukan usaha tersebut dapat berkembang adalah sumber daya manusia yang dimiliki harus benar-benar mampu untuk mendapatkan peluang tersebut, selain itu strategi yang tepat harus diterapkan guna bisa memanfaatkan peluang yang ada.

            Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan rancangan deskriptif, penelitian ini akan mengarahkan pada metode studi kasus untuk menafsirkan fenomena-fenomena yang ada dan yang sedang terjadi dan dengan teknik penelitian menggunakan triangulasi, Metode analisis strategi pengembangan usaha budidaya jamur tiram putih ini menggunakan analisis SWOT. Teknik pemilihan sample secara acak (seperti yang lazim digunakan dalam penelitian kuntitatif) dengan sendirinya tidak relevan. Untuk memilih sample dalam hal ini informan kunci atau situasi social lebih tepat dilakukan secara sengaja (purposive sampling).(Sugiyono. 2012).

            Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa dari faktor internal perusahaan, kekuatan (strengths) dan kelemahan (weaknesses) mempunyai kekuatan yaitu mempunyai kekuatan pada segi rasa yang enak, gurih dan harga yang terjangkau,  selain itu kelemahannya adalah perusahaan merasa sulit untuk mendapatkan karyawan, apalagi kurangnya minat dari masyarakat sekitar untuk bekerja diperusahaan tersebut. Dari faktor eksternal, peluang (opportunities) dan ancaman (threats), peluang permintaan produk yang meningkat pada saat musim-musim tertentu ini menjadikan peluang perusahaan untuk bisa meningktakan penjualan produknya, selain pada musim-musim tertentu meinat masyarakat terhadap produk kerupuk memang sangat besar, karena mayoritas masyarakat banyak yang suka akan produk ini, hal inilah yang mendorong perusahaan untuk membuka cabang baru diluar Jepara untuk memperbesar jaringan perusahaan, ancaman yang dihadapi pengusaha munculnya pendatang baru mengakibatkan perusahaan harus berfikir lebih inovatif untuk mempertahankan produknya bahkan mengembangkan produknya. Strategi yang tepat untuk pengembangan dan pertumbuhan usaha ini adalah menggunakan kekuatan (Strengths) internal yang dimiliki untuk memanfaatkan peluang (Opportunities) yang ada. Dalam hal ini strategi yang diterapkan adalah penetrasi pasar karena strategi membutuhkan usaha intensif, penetrasi pasar adalah strategi pertumbuhan perusahaan dengan meningkatkan penjualan produk pada segmen pasar saat ini tanpa mengubah produk. Selain itu peningkatan kapasitas produksi harus ditingkatkan guna untuk mencukupi kebutuhan pasar.

Keywords


Analisis SWOT, Strategi Pengembangan, Manajemen Oprasional, Strategi Bersaing.

References


David, F.R. (2011). Strategic management concept and cases. New Jersey: Pearson Education.

Heizer Jay dan Rander Berry. 2009. Manajemen operasional. Edisi kedua. Penerbit. Jakarta. Salemba Empat

Harianda, Evo. 2006, Dinamika Sistem Pengembangan Produk Baru, SWA-sambeda, vol 21 No 16

Ismail Solihin. 2012, Manajemen Strategik, Jakarta: PT. Gelora Aksara Pratama.

Irham Fahmi.2013, Manajemen produksi dan Oprasional, Jakarta,

Iqbal Hasan.2008, Analisis Data Penelitian Dengan Statistik, Jakarta, Bumi Aksara.

John A Pearce II.2014, Richard B. Robinson Jr, Manajemen Strategik:Formulasi,Implementasi, dan Pengendalian, Jakarta: Salemba Empat.

J David Hunger & Thomas L. Wheelen. 2003. Manajemen Strategis. Yogyakarta. Andi

Jeff Madura. 2001, Pengantar Bisnis, Buku 2, Jakarta: Salemba Empat.

Kasmiruddin.2012, “Analisis Strategi Bersaing Bisnis Eceran Besar/ Modern (Kasus Persaingan Bisnis Ritel Di Pekanbaru)” Jurnal Aplikasi Bisnis.

Kotler, P. dan Armstrong, G. (2001), Prinsip-Prinsip Pemasaran, Edisi 8, Penerbit Erlangga, Jakarta.

Kasmir.2006, Kewirausahaan, Jakarta: RajaGrafindo Persada, edisi 1.

Moleong, Lexi J.1993, Metodologi Penelitian Kualitatif, Bandung:PT. Remaja Rosdakarya.

M Fuad, Christine H,2003. Pengantar Bisnis, Jakarta: Gramedia Pustaka Utama, Cet ketiga.

Mudrajad Kuncoro,2005.Strategi Bagaimana Meraih Keuntungan Kompetitif, Jakarta: PT. Gelora Aksara Pratama.

Pardede,PontasM.2011, Manajemen Strategik Dan Kebijakan Perusahaan, Jakarta: Mitra Wacana Media.

Pearce, J.A. & Robinson, R.B. (2011).Strategic Management : Formulation, Implementation, and Control. New York : McGraw Hill

Pontas M. Pardede.2011, Manajemen Strategik Dan Kebijakan Perusahaan, Jakarta: Mitra Wacana Media.

Rangkuti, F. 2001. Analisis SWOT Teknik Membedah Kasus Bisnis. GramediaPustaka Utama. Jakarta.

Rangkuti, F. 2002. Analisis SWOT Teknik Membedah Kasus Bisnis. GramediaPustaka Utama. Jakarta.

Muhammad Suwarsono. 2008. Manajemen Stratejik. Yogyakarta. YKPN

Sugiyono. 2012. Memahami Penelitian Kualitatif. Bandung. Alfabeta.

Rahmana Arief, Iriani Yani, dan Oktarina Rienna, (2012)., “Strategi Pengembangan Usaha Kecil Menengah Sektor Industri Pengolahan”, Jurnal Teknik Industri, Volume 13, Nomor 1, Februari 2012, hal. 14-21

Ong Kevin Gunawan dan Ratih Indriyani. 2015. “Analisa Strategi Bersaing Pada Bakery Donalson Di Makassar” JurnalAGORA,Vol. 3, No. 2. Surabaya.

Ellen Yuliani Saul, 2015. “STRATEGI BERSAING DAN STRATEGI BERTAHANPADA INDUSTRI MIKRO DAN KECIL BAKPIA PATHOK DI KECAMATANNGAMPILAN YOGYAKARTA TAHUN 2015”, Yogyakarta.

Sholihin Ustadus, 2014. “ ANALISIS STRATEGI PEMASARAN DALAM MENGHADAPI PERSAINGAN USAHA PADA PERUSAHAAN KAIN DAN SARUNG TENUN IKAT CAP SINAR BAROKAH KEDIRI”, Jurnal Cendekia ,Vol 12 No. 3 September 2014




DOI: https://doi.org/10.34001/jdeb.v15i2.1391

Article Metrics

Abstract view : 392 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


We are Proud Member of Aliansi Pengelola Jurnal Ekonomi & Bisnis Indonesia

Flag Counter

Currently this Journal is Indexed  by

1 Google Scholar2 sinta3 Garuda5 BASeScilitOne SearchISJDNelitiMorarefWorldcatdimension

Creative Commons License

Journal Dinamika Ekonomi & Bisnis is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.